Tips dasar edit html blog (tanpa error) v.1

Trik Dasar Backup Template
seperti halnya file penting, template juga butuh di backup sebelum diedit, ini salah satu cara yang paling penting dilakukan oleh semua blogger, terutama para pemula yang belum sepenuhnya mengetahui dasar dan elemen serta kode-kode yang ada di html blog itu sendiri.Cara yang dilakukan pun sangatlah mudah dan sederhana hanya tinggal mengeklik Download Template Lengkap yang berada disekitar halaman edit html setelah itu menyimpan hasil downloadan template tersebut dan sobat bebas untuk mengedit htmlnya, jika terjadi error, kesalahan dan mengalami kesulitan untuk mengeditnya,dan ingin dikembalikan sesuai template yang disimpan, tinggal di kembalikan ke template semula(sesudah didownload dari blogger)
cara mengembalikannya :
1.) Login ke akun blogger
2.) Dashboard > Rancangan > Edit html
3.) Choose > Pilih folder berkas template yang didownload tadi > Pilih filenya > KlikOK/Open
4.) Unggah > dan tunggu hingga loadingnya selesai
5.) Jika ada konfirmasi tentang menghapusatau mempertahankan widget, pilih Hapus widget saja supaya tampilannya persis seperti semula
6.) Terakhir lihat blog




Trik Dasar Pencarian Kode-Kode Html
Jika sobat mengikuti tutorial-tutorial blogging di blog seseorang, mungkin kebanyakan tidak memberikan cara agar pencarian kodenya lebih mudah yaitu dengan cara membuka fungsi pencarian alias Find . Tentunya hal ini tidak menjadi masalah jika yang sobat blogger sudha tau caranya,bagaimana jika tidak? tentunya akan mencari kode itu satu-satu bukan? itu akan sangat membosankan dan membuat pusing kepala, pencarian kode tersebut sangatlah mudah, semua browser bisa diterapkan, cukup menekan tombol Ctrl+F maka sobat blogger akan disediakan mesin pencarian kata yang ada di halaman tersebut . masukkan kata/kode yang diinginkan maka kata/kode tersebut akan diberi background warna yang berbeda. Jadi pencarian akan menjadi lebih mudah

Komponen dasar kode html
Html tidak akan luput dari kode-kode yang membingungkan, namun jika sobat mengerti komponen dasarnya, maka itu tidak akan menjadi masalah, semuaa kode html akan dimulai dari<  atau biasa disebut tag . Tag, selalu diawali pembuka dan penutup </ seperti halnya berpidato, misalnya tag jika disuatu html terdapat kode <head> maka disuatu tempat dibawah kode tersebut akan terdapat kode </head> . misal  kode <blink> Saya seorang blogger . kode itu akan tidak ada gunanya jika tidak ditambahkan </blink> di akhir kode, hasilnya akan menjadi seperti<blink> saya seorang blogger.</blink> maka efek dari kode tersebut akan muncul yaitu berkdeip-kedip. contoh lain,jika terdapat kode berpembuka banyak <head><blink><textarea>maka harus diberi penutup satu-satu  </blink> </textarea> </head>


Contoh : 


<head>
<blink>
<textarea>
Aku Seorang Blogger
</blink>
</textarea>
</head>



Namun jika terdapat kode seperti <a href="http://nikzerblast.blogspot.com"/> maka tidak diperlukan lagi penutup </a> karena sudah ditutup kode / sebelum tanda kurung >

Mungkin pembahasan edit html akan saya bahas dikemudian hari, karena saya sekarnag masih dalam keadaan sibuk ( Try out ) di sekolah , maka cukup disini pembahasan tips dasar edit html kali ini, akan ada tutorial edit html yang lebih banyak lagi nantinya . So, tetap tunggu updatetan artikel dari saya
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Cara Mempercantik Blog dengan judul Tips dasar edit html blog (tanpa error) v.1. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://smg-blackhat.blogspot.com/2012/04/tips-dasar-edit-html-blog-tanpa-error.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Niki Putu Prantiyo - Monday 23 April 2012

Belum ada komentar untuk "Tips dasar edit html blog (tanpa error) v.1"

Post a Comment